Thursday, February 23, 2012

Agnes Monica Masuk Nominasi The American Nickelodeon Kid’s Choice Awards

The American Nickelodeon Kid’s Choice Awards 2012 siap digelar di Los Angeles, Amerika Serikat, pada 31 Maret mendatang. Satu-satunya ajang yang memberi anak-anak kesempatan untuk menyampaikan kreativitas dan aspirasi dalam memilih idola mereka itu menampilkan sederet nominasi.

Yang sangat menarik dari nominasi itu muncul nama penyanyi muda berbakat asal Indonesia, Agnes Monica. Penyanyi kelahiran Jakarta, 1 Juli 1986 ini masuk sebagai salah satu nomine.

Kali ini, gadis lajang itu masuk nominasi kategori favorite Asian act. Agnes bersaing dengan penyanyi-penyanyi Asia lainnya seperti Charice dari Filipina, Yuna (Malaysia), dan Wonder Girls (Korea Selatan).

Lewat akun Twitter-nya @agnezmo, Agnes pun mendapatkan banyak dukungan dan ucapan selamat dari fans yang ikut senang dan bangga atas prestasi pelantun lagu Paralyzed itu. Saat melihat dukungan yang luar biasa tersebut, Agnes mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya.

Masuk nominasi penghargaan internasional bukanlah yang pertama bagi Agnes. Ia juga sempat menjadi nomine untuk ajang MTV Europe Music Awards pada tahun lalu dan bersaing ketat dengan Exile (Jepang), Big Bang (Korsel), Sia and Gotye (Australia), Jay Chow (Taiwan), dan Jane Zhang (China) di kategori world wide act Asia Pacific. Namun sayang, akhirnya ia harus kalah dari boyband Korea, Big Bang.

Kabar Agnes masuk nominasi The American Nickelodeon Kid’s Choice Awards 2012 itu juga merupakan prestasi yang sangat menggembirakan. Tidak cuma bagi para penggemar Agnes, tapi juga untuk masyarakat Indonesia. Masuknya Agnes ke nominasi itu merupakan kesempatan baik bagi para musikus Indonesia untuk bisa mengharumkan nama Indonesia di dunia internasional.

Apalagi pada ajang The American Nickelodeon Kid’s Choice Awards 2012 kali ini, berbagai kategori penghargaan akan diperebutkan sejumlah artis dunia yang sudah punya nama untuk level internasional. Di antaranya Lady Gaga, Taylor Swift, Katty Perry, Justin Bieber, dan Usher yang masuk nominasi untuk kate gori favorite singer.

Untuk kategori favorite movie, bahkan tampil sederet sinema terbaik, yakni Alvin and the Chipmunks: Chipwrecked, Harry Potter and the Deathly Hallows Part 2, dan The Muppets, sebagai nomine film yang diunggulkan.

Yang tak kalah menarik ialah aktor dan rapper Will Smith. Smith kali ini ditunjuk sebagai pemandu acara, menyingkirkan nama Jack Black yang selama beberapa tahun terakhir kerap membawa kemeriahan ke ajang itu.

Ajang itu akan disiarkan langsung melalui TV kabel oleh Nickelodeon dari Galen Center, Los Angeles, AS, pada Sabtu (31/3) waktu setempat, atau Minggu (1/4) pukul 01.00 WIB.

Mengingat acara itu dipenuhi artis-artis dunia sebagai nomine, Agnes melalui akun Twitter-nya pun meminta dukungan agar bisa terpilih sebagai yang terbaik.

Agnes Monica Masuk Nominasi The American Nickelodeon Kid’s Choice Awards


Dukungan masyarakat Indonesia itu bisa diberikan lewat vote yang mulai dibuka pada 24 Februari mendatang melalui alamat situs http://kca.nick-asia.com/. Semoga Agnes bisa membawa nama harum bangsa Indonesia.


0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More