Tuesday, June 19, 2012

4 Cara Menjadi Seorang Samurai

4 Cara Menjadi  Seorang Samurai
Meski samurai sudah tidak eksis lagi di Jepang, namunkeluarga keturunan samurai masih mendidik anak cucunya berkepribadian samurai. Seperti apa caranya?

1. Lahir dari keluarga samurai as a boy
Cuma keturunan samurai yang bisa belajar samurai. Kenapa? Soalnya, kemampuan jadi samurai memang diteruskan secara turun-temurun. Sekalipun anak perempuan, seorang keturunan samurai juga harus diajari sedikit ilmu bela diri ala samurai.

2. Belajar sejak kecil
Putra-putri seorang samurai belajar sejak umur tiga tahun dengan menggunakan pedang kayu. Baru setelah meginjak enam tahun, mereka memegang pedang beneran. Lalu, mereka harus merantau untuk memperdalam ilmu bela diri lain.

3. Belajar keras
Jadi samurai itu mesti pinter! Mereka wajib punya kemampuan menulis kaligrafi, puisi, melukis, dan menguasai ritual Jepang seperti minum teh. Mereka juga harus punya kemampuan mengatur strategi perang.

4. Honorable dan penuh pengorbanan
Semua yang dilakukan samurai itu penuh sopan santun, tidak boleh berbohong, menghujat, apalagi kalah perang. Samurai tidak boleh mempermalukan dirinya, keluarga, dan klan yang dibelanya. Bila gagal, mereka harus melakukan harakiri.

Sekian penjelasan 4 Cara Menjadi Seorang Samurai


0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More